Dalam 10 tahun terakhir gelaran MotoGP memunculkan banyak momen momen yang menarik dan tidak bosan untuk kembali ditonton, berikut ini adalah 10 momen yang paling diingat dan paling berkesan dalam 10 tahun terakhir Gelaran MotoGP.
- Yang pertama adalah Kemenangan Jack Miller yang mengejutkan di seri balap Assen pada tahun 2016
Seri balap Assen 2016 sudah memunculkan tanda-tanda bahwa sejarah baru saja dibuat, dengan untuk pertama kalinya balapan di Assen diadakan pada hari Minggu, bukan hari Sabtu seperti tahun tahun sebelumnya. Sementara pada seri itu menandai balapan ke-250 di era MotoGP.
Hari Minggu itu ditakdirkan untuk hujan deras di Assen, tidak ada yang akan meramalkan Jack Miller akan meraih puncak podium disana. Setelah awal balapan yang biasa saja, hujan datang semakin deras, sementara Yonny Hernandez masih menjaga keunggulannya dalam memimpin balapan, sebelum akhirnya ia mengalami kecelakaan. Lalu para pembalap mulai menyerukan agar bendera merah dikibarkan, yang menandakan balapan harus dihentikan sementara, karena sudah tidak aman untuk melanjutkan balapan di lintasan yang sangat basah tersebut.
Balapan dihentikan setelah 14 lap karena cuaca yang buruk, kemudian dimulai kembali dengan 12 lap tersisa, yang mana Valentino Rossi memimpin balapan lebih awal sebelum akhirnya mengalami kecelakaan di kondisi lintasan yang masih licin. Itu memberi keuntungan bagi Marc Marquez, tetapi dia tidak bisa berbuat banyak untuk menghentikan laju cepat Jack Miller, pembalap Australia itu menyalip Marc Marc Marquez di sembilan putaran tersisa. Dan pada akhirnya Jack Miller meraih kemenangan yang menakjubkan ini dengan marjin hampir dua detik dari Marquez.
Miller menjadi pembalap tim satelit pertama yang menang di MotoGP dalam 10 tahun terakhir, setelah Toni Elias dengan tim Fortuna Hondanya menang dramatis dengan marjin 0,002 detik mengalahkan Rossi pada seri balapan Portugal tahun 2006 di Estoril.
- Yang kedua adalah lahirnya kompetisi balap motor yang baru yaitu MotoE (baca: Moto-i)
Memang, kejuaraan ini bukan kompetisi balap antar motor prototipe pabrikan, karena itu nama kejuaraannya adalah FIM Enel MotoE World Cup. Tetapi pengenalan kompetisi balap motor listrik adalah salah satu perubahan terbesar dalam sejarah olahraga balap motor.
Putaran waktu tercepat dari motor ini hampir setara dengan motor di kelas Moto3. Motor yang diisi baterai ini memiliki akselerasi instan, membutuhkan gaya membalap tersendiri untuk mengendalikan motor ini.
Memulai sesuatu yang baru tentu tidak akan pernah mudah. Diluar dugaan terjadi sesuatu yang buruk selama jadwal uji coba di Jerez. Terjadi kebakaran yang menghancurkan seluruh motor dan peralatan balap, yang mengkibatkan penundaan pelaksanaan seri perdana selama beberapa bulan, untuk memberi waktu bagi Energica Motor selaku pemasok motor untuk menyelidiki kejadian ini dan membuat motor baru.
Dengan teknologi yang terus ditingkatkan dan berkembang, akan ada peningkatan dalam hal kecepatan motor. Catatan waktu putaran lap dan perkembangan balapan akan semakin menjadi lebih menarik di tahun tahun mendatang.
- Momen ketiga ketika balapan MotoGP yang digelar di Silverstone Inggris dibatalkan karena genangan air yang tak kunjung surut di lintasan.
Seri MotoGP sering kali dilanda hujan lebat, tetapi momen kali ini perlu diingat karena balapan dari seluruh kelas dibatalkan akibat kondisi lintasan yang tidak aman di Silverstone.
Menyusul pengaspalan yang sebelumnya dilakukan di awal tahun 2018, membuat air hujan tidak mampu meresap ke permukaan lintasan, yang mengakibatkan banyak genangan air di lintasan
Meskipun upaya telah dilakukan selama 11 jam untuk menghilangkan genangan air dari pihak pengelola Silverstone, hujan lebat sepanjang hari Minggu membuat semua jadwal ditunda, sebelum akhirnya dibatalkan karena kondisi yang tidak aman. Ini adalah pertama kalinya balapan Grand Prix harus dibatalkan karena kondisi yang tidak memungkinkan sejak seri balap Austria tahun 1980, ketika terjadi hujan salju di Salzburgring.
- Momen keempat adalah tindakan berbahaya Romano Fenati yang menyentuh rem depan pembalap lain saat balapan berlangsung.
Dikenal sebagai pembalap dengan temperamennya yang tinggi, nama Romano Fenati dikenal ke seluruh dunia ketika ia menggenggam tuas rem Stefano Manzi saat bertarung di San Marino.
Perbuatannya ini memberi dampak yang besar baginya. Fenati dipecat oleh timnya, sebelum akhirnya dilarang untuk balapan oleh FIM selama akhir sisa musim 2018. Fenati kemudian mengumumkan bahwa ia akan pensiun dari balapan, karena ia tidak punya tim dan juga ia kehilangan dukungan dari sponsor.
Tapi secara mengejutkan, setelah beberapa bulan nama Fenati tidak menjadi sorotan, dia muncul di daftar pembalap Moto3 2019. Fenati kembali balapan di kelas Moto3 setelah kejadian di San Marino dan sempat memenangkan balapan di seri Austria.
- Momen selanjutnya, saat Cal Crutchlow menjadi pembalap asal Inggris pertama yang menang di kelas premier sejak pembalap Barry Sheene.
Beberapa negara yang menggilai olahraga motor mengalami puasa kemenangan yang lama seperti Inggris di kelas teratas MotoGP. Inggris pernah mendominasi olahraga balap sepanjang tahun 1950-an dan 1960-an, berkat pembalap seperti Mike Hailwood, John Surtees, Phil Read, Geoff Duke, lalu yang terakhir adalah Barry Sheene yang menang di kelas premier Grand Prix Swedia 1981.
Harus menunggu selama 35 tahun tanpa satu pun pembalap Inggris yang menang di kelas tertinggi, sampai Cal Crutchlow tampil luar biasa dalam seri Grand Prix Ceko yang dilanda hujan di Brno pada tahun 2016. Memulai start dari posisi ke 10, Crutchlow mulai memimpin balapan di tujuh lap tersisa sampai akhirnya ia berhasil mempertahankan posisi itu sampai garis finish.
Dekade tahun 2010an memperlihatkan banyak prestasi bagi para pembalap Inggris dalam balap Grand Prix, dengan Danny Kent berhasil memenangkan gelar juara dunia Moto3 tahun 2015. Ia menjadi juara dunia pertama di Grand Prix sejak Barry Sheene pada tahun 1977.
Dengan Crutchlow, McPhee dan Kent. ditambah Scott Redding, Bradley Smith dan Sam Lowes, semua pembalap inggris ini sudah memenangkan balapan di berbagai kelas Grand Prix.
- Momen berikutnya adalah saat kepindahan Valentino Rossi yang mengejutkan dari Yamaha ke Ducati, yang berakhir tanpa hasil kemenangan satu kalipun di Ducati. Sebelum akhirnya kembali ke Yamaha.
Setelah mengalami kecelakaan yang membuat kakinya patah di musim 2010, dan terlibat dalam persaingan sengit dengan rekan setimnya Jorge Lorenzo. Rossi membuat keputusan berani untuk pindah ke tim Ducati pada tahun 2011. Dua tahun kontrak yang ia jalani tidak pernah membuahkan hasil kemenangan sama sekali, karena mesin Ducati saat itu tidak bekerja dengan baik, yang membuatnya berjuang keras untuk menemukan feeling yang bagus di bagian depan motor.
Selama masa rehat pertengahan musim balap 2012, Rossi sudah melakukan 27 balapan bersama tim Ducati-nya, Rossi akhirnya mengumumkan akan kembali ke tim Yamaha pada musim 2013. Hasil terbaik yang diraih pembalap italia ini untuk Ducati adalah runner up pada balapan di seri Le Mans dan Misano pada musim 2012. Impian untuk mengawinkan gelar pembalap italia dengan pabrikan italia pun akhirnya terkubur.
Setelah dengan cepat kembali menemukan kecepatannya bersama tim Yamaha, Rossi berhasil meraih tempat kedua di seri pembuka 2013 Qatar, ia harus menunggu sampai seri balap Assen di tahun itu untuk kembali ke merasakan kemenangan. Namun, Rossi belum sepenuhnya dianggap sebagai pembalap yang berpeluang meraih gelar juara dunia bersama tim Yamaha, sampai puncak performanya bersama Yamaha adalah saat di musim 2015 yang merupakan musim paling kontroversial baginya.
- Dekade terakhir ini pun terakhir kali kita melihat Jorge Lorenzo Balapan di MotoGP, setelah semusim penuh ia menderita bersama Honda, akhirnya ia memilih untuk pensiun.
Pembalap yang memutuskan untuk pindah ke tim lain pada dekade 2010an adalah Jorge Lorenzo. Setelah kontraknya tidak diperpanjang lagi oleh Ducati meskipun meraih tiga kemenangan, Lorenzo menjadi bagian dari tim terbaik di MotoGP saat ini yaitu Repsol Honda, bersama juara dunia Marc Marquez.
Harapan tinggi diletakkan pada Lorenzo, tetapi serangkaian cedera parah, ditambah lagi dengan Honda yang menolak untuk membuat motor yang sesuai dengan gaya balap Lorenzo, membuatnya semakin terkubur dalam tim terbaik itu di musim 2019.
Performa yang buruk di Honda memunculkan rumor bahwa ia akan kembali ke Ducati, namun rumor ini dengan tegas ditampik oleh pabrikan Italia itu. Juara dunia lima kali itu akhirnya mengumumkan pensiun dari MotoGP di seri balap terakhir Valencia.
- Di momen ke delapan adalah saat Marc Marquez meraih juara dunia MotoGP untuk pertama kalinya, saat itupun statusnya masih sebagai pembalap rookie di musim 2013.
Marc Marquez mencatatkan namanya pada buku rekor MotoGP di tahun 2013, ketika ia menjadi pembalap rookie pertama yang memenangkan gelar juara dunia kelas premier, sejak Kenny Roberts melakukannya pada tahun 1978.
Torehan bersejarahnya antara lain adalah; Marquez menjadi pembalap termuda yang memenangkan balapan di kelas MotoGP, pembalap rookie dengan kemenangan terbanyak yang pernah ada, dengan enam kemenangan dan pembalap rookie pertama yang memenangkan empat balapan secara berturut-turut di MotoGP.
Keunggulan 43 poin atas rival terdekatnya, Jorge Lorenzo, membuatnya leluasa untuk meraih gelar juara dunia di tiga seri balapan yang tersisa, sebelum akhirnya ia finish di urutan kedua di seri balap Jepang dan finish di urutan ketiga di seri pamungkas Valencia, cukup untuk membuatnya menjadi juara dunia termuda di kelas MotoGP dengan selisih hanya 4 poin.
- Di dekade 2010an, kelas MotoGP juga kehilangan pembalap bertalenta luar biasa lainnya yaitu Casey Stoner, saat ia memutuskun untuk pensiun di usia yang masih muda.
Casey Stoner mungkin hanya berkompetisi selama tiga tahun pertama di dekade 2010an. tetapi torehan prestasinya yang luar biasa selama waktu itu masih membekas sampai sekarang.
Casey Stoner mendominasi musim balap MotoGP di tahun 2011 bersama Honda. Kecintaan Stoner terhadap olahraga balap ini semakin berkurang karena ada ketidakcocokan visinya sebagai pembalap MotoGP dan Dorna sebagai penyelenggara olahraga balap ini. Stoner dikenal sebagai pembalap yang tidak begitu suka berurusan dengan banyak media. Hal ini membuatnya semakin tidak betah di MotoGP yang semakin menuntutnya untuk berurusan dengan media. Disamping itu Stoner juga mempunyai keluarga yang membutuhkan banyak waktu untuk bersama.
Tapi tak seorang pun akan menduga, pembalap Australia itu akan memutuskan untuk pensiun dini pada Mei 2012 di seri balap Prancis, keputusannya ini mengejutkan pecinta olahraga balap di seluruh dunia.
Setelah pensiun, Juara dunia MotoGP dua kali ini masih tetap berada di lingkungan MotoGP, ia pernah menjadi pembalap uji coba untuk tim Ducati dan Honda. Namun ia menolak untuk kembali balapan di MotoGP, karena baru baru ini Stoner baru saja menyatakan bahwa ia sedang berjuang untuk melawan penyakit kelelahan kronisnya, yang ternyata sudah di idapnya sejak balapan di MotoGP.
- Momen terakhir ini adalah momen yang paling diingat dan kontroversial sepanjang dekade 2010. Insiden yang terjadi antara Marc Marquez dan Valentino Rossi di Sepang.
Sebuah insiden yang menciptakan persaingan sengit antara kedua pembalap beda generasi ini.
Sebenarnya tensi ketegangan kedua pembalap ini mulai meningkat di awal seri musim balap tahun 2015. Ini dimulai saat Rossi menyenggol Marc Marquez sampai terjatuh di Argentina dan pertarungan sengit mereka di seri balap Assen yang agak kontroversial, karena manuver Rossi di tikungan terakhir membuatnya memenangkan balapan di seri itu.
Awal mula perseteruan kedua pembalap ini dimulai pada balapan di seri Phillip Island, di mana Rossi menuduh Marquez bermain dengannya, dan mencoba untuk membantu sesama pembalap Spanyol Jorge Lorenzo dalam pertarungan perebutan gelar juara dunia. Tuduhan itu jelas dibantah oleh Marquez.
Seminggu kemudian saat balapan berlangsung di Sepang Malaysia. Pertarungan terjadi antara Marquez dan Rossi, aksi salip menyalip yang agresif pun dilakukan antara kedua pembalap ini. Rossi kemudian menyalip Marquez di tikungan ke 14, menggiringnya keluar lintasan dan terjadilah benturan yang membuat Marquez terjatuh. Valentino Rossi akhirnya di posisi ketiga di seri ini.
Atas kejadian ini dilakukanlah penyelidikan oleh pengawas balapan MotoGP. Terjadi perdebatan panas pada saat dengar pendapat dari pihak Rossi dan Marquez, yang pada akhirnya Rossi diberikan hukuman start di posisi paling belakang di seri terakhir Valencia. Rossi sempat mengajukan banding ke pengadilan arbitrase olahraga, namun hasil banding Rossi ditolak.
Lorenzo akhirnya menang di seri balapan Valencia, sementara Rossi hanya bisa finish di posisi ke keempat, membuat pembalap Spanyol itu meraih gelar juara dunia MotoGP tahun 2015 dengan lima poin keunggulan dari Rossi.
Kejadian ini juga disebut dengan istilah “Sepang Clash”, dan telah menjadi salah satu momen MotoGP yang paling berkesan dalam sejarah. Sementara itu, sampai hari ini Valentino Rossi masih menganggap bahwa Marc Marquez telah mencuri gelar juara dunianya di musim 2015.